logo-dark
logo-dark
Terakhir diperbarui dan tanggal efektif: 19 Juli 2024
 
Kebijakan Privasi memberikan semua informasi penting tentang bagaimana kami, Nusantics Group, meliputi PT Riset Nusantara Genetika, PT Nusantara Butuh Diagnostik, PT Jalur Bersama Nusantara, PT Nusantara Genetika Semesta, dan PT Tak Kasat Mata (selanjutnya disebut “Nusantics”, “Kami”, atau “milik Kami”) mengumpulkan, menggunakan, memelihara, mengungkapkan, dan melindungi Informasi Pribadi pengunjung situs web (“Anda”; “Informasi Pribadi Anda”). Kebijakan Privasi ini berlaku untuk semua pengguna situs web www.nusantics.com (“Website”), dan/atau produk-produk dan layanan-layanan lain yang ditawarkan oleh Nusantics, kecuali diatur berdasarkan kebijakan privasi terpisah. Kami berkomitmen terhadap perlindungan Informasi Pribadi Anda. Kebijakan Privasi ini tidak dimaksudkan untuk mengesampingkan ketentuan kontrak apa pun yang Anda miliki dengan Kami, atau hak apa pun yang Anda miliki berdasarkan peraturan perundang-undangan terkait privasi data yang berlaku.
 
Kami menggunakan Informasi Pribadi Anda hanya untuk kepentingan pengembangan dan peningkatan kualitas layanan-layanan Website (“Layanan”) atau kebutuhan lainnya yang Kami sediakan, yang bersifat wajar dan tidak bertentangan dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku di Indonesia. Dengan menggunakan dan mengakses Layanan Kami, Anda mengakui bahwa Anda telah membaca, memahami, dan menyetujui Kebijakan Privasi ini dan Anda menerima seluruh ketentuannya termasuk yang tercantum dalam Ketentuan Penggunaan. Secara khusus, Anda setuju dan mengizinkan Kami mengumpulkan, menggunakan, memelihara, mengungkapkan, menyimpan, mentransfer, atau memproses Informasi Pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Privasi ini.
 
1. INFORMASI PRIBADI YANG KAMI KUMPULKAN

Informasi Pribadi
mengacu pada informasi yang mengidentifikasi, berhubungan dengan, menjelaskan, atau dapat dikaitkan dengan Anda. Informasi Pribadi termasuk, namun tidak terbatas pada, nama, alamat, tanggal lahir, nomor telepon, alamat email, informasi pembayaran seperti rekening bank dan rincian kartu kredit serta lokasi. Ini juga mencakup segala informasi yang diperoleh dari partisipasi Anda dalam survei Kami, pesanan Anda, komunikasi antara Anda dan Nusantics dan informasi lain yang Anda berikan kepada Nusantics. Kami mengumpulkan Informasi Pribadi Anda dengan cara berikut:

 
1. Informasi Pribadi yang Anda berikan secara langsung dan sukarela

Kami mengumpulkan Informasi Pribadi Anda ketika Anda mengunjungi, membuat, atau mendaftarkan akun untuk menggunakan dan mengakses Layanan kami, mengunjungi situs mitra Kami, berpartisipasi dalam survei Kami, memberikan umpan balik kepada Kami melalui email, formulir, panggilan telepon atau surat, dan mengisi data di konfirmasi pembayaran di situs web atau aplikasi termasuk namun tidak terbatas pada rekening bank, rincian kartu kredit, rekening virtual, internet banking, dan layanan-layanan metode pembayaran lainnya.

2. Informasi Pribadi yang dikumpulkan secara otomatis setiap kali Anda menggunakan Layanan

 
  • Data yang dihasilkan sebagai bagian dari salah satu transaksi Anda atau yang terkait dengan akun Nusantics Anda sebagai hasil dari transaksi yang melibatkan Anda, seperti jumlah transaksi, waktu dan lokasi transaksi, serta metode pembayaran.
  • Data mengenai semua interaksi lain dengan Layanan Kami, preferensi periklanan Anda, dan komunikasi Anda dengan Kami.
  • Data lokasi, termasuk data lokasi perangkat seluler Anda. Harap dicatat bahwa untuk sebagian besar perangkat seluler, Anda dapat mengelola atau menonaktifkan penggunaan layanan lokasi untuk semua aplikasi di menu pengaturan perangkat seluler Anda.
  • Informasi komputer dan koneksi, seperti statistik mengenai penggunaan Anda atas Layanan kami, informasi tentang lalu lintas data ke dan dari situs web, URL rujukan, informasi tentang iklan, alamat Protokol Internet (IP) Anda, waktu akses Anda, data riwayat peramban Anda, pengaturan bahasa dan informasi weblog Anda.
 
3. Informasi Pribadi yang kami terima dari pihak ketiga

Dari waktu ke waktu, Kami dapat mengumpulkan atau menerima informasi tentang Anda dari penyedia informasi pihak ketiga termasuk agen, vendor, pemasok, kontraktor, mitra Kami, dan pihak lain yang memberikan layanan kepada Kami, menjalankan fungsi atas nama Kami, atau dengan siapa Kami bekerja sama. Kami juga dapat mengumpulkan informasi melalui merger, akuisisi, atau konsolidasi, dan menggabungkannya dengan informasi yang dikumpulkan sebelumnya. Apabila Informasi Pribadi diungkapkan kepada Kami oleh pihak ketiga, Kami mengambil langkah-langkah untuk mengonfirmasi bahwa informasi tersebut telah dikumpulkan dengan persetujuan Anda dan/atau bahwa pihak ketiga tersebut diizinkan secara hukum untuk mengungkapkan data pribadi Anda kepada Kami.

 
2. COOKIES DAN TEKNOLOGI PELACAKAN LAINNYA

Kami dapat menggunakan berbagai teknologi untuk mengumpulkan dan menyimpan informasi ketika Anda menggunakan dan mengakses website, yang teknologinya mungkin mencakup penggunaan cookie atau teknologi serupa. Cookies adalah file kecil yang secara otomatis mengambil tempat di perangkat komputer Anda untuk mengidentifikasi dan memantau koneksi jaringan Anda, sehingga memungkinkan Anda untuk menggunakan dan mengakses website secara optimal. Cookie juga akan secara otomatis membantu sistem kami mengetahui browser apa yang Anda gunakan dan dapat memberi Anda layanan tambahan seperti menyimpan data tentang apa yang telah Anda beli melalui website kami, lokasi transaksi dan metode pembayaran.

Anda mempunyai pilihan untuk mengkonfigurasi
browser internet Anda untuk memberitahu Anda ketika Anda menerima cookie, memberi Anda kesempatan untuk memutuskan apakah akan menerimanya. Namun, jika Anda menolak atau memblokir cookie, Anda mungkin tidak dapat menggunakan semua fungsi yang tersedia di website ini.
logo-dark
logo-dark

The most established precision molecular diagnostics company in Indonesia

Temui Kami

Senin - Jumat: 9 a.m. - 6 p.m.

i3L Campus @ Lvl. 3
Jl. Pulomas Barat No.Kav.88, RT.4/RW.9, Kayu Putih, Pulo Gadung,
Jakarta Timur 13210

Contact Us

hello@nusantics.com

+62 (21) 509 194 30

Copyright © 2024 PT Riset Nusantara Genetika, PT Nusantara Butuh Diagnostik. All rights reserved.Kebijakan Privasi

logo-dark
logo-dark

Copyright © 2024 PT Riset Nusantara Genetika, PT Nusantara Butuh Diagnostik. All rights reserved.

Kebijakan Privasi